Topik/Tema : Pelaporan dan Pengungkapan.
Judul : Analisis Pelaporan Dan
Pengungkapan Aktiva Tetap Di PT. Kemilau Nur
Sian.
Nama Penulis/Peneliti : Jesella Lourina Makaluas dan
Dhullo Afandi.
Setiap perusahaan harus
mempertahankan kelangsungan hidupnya melalui pencapaian tujuan. Di dalam
mencapai tujuan, perusahaan selalu dihadapkan masalah, baik itu dari dalam
maupun dari luar perusahaan, Untuk itu diperlukan adanya peranan akuntansi yang
dapat membantu memperlancar kegiatan dalam perusahaan. Melalui proses akuntansi
akan dihasilkan laporan keuangan yang akan dipakai untuk mengkomunikasikan dana
keuangan atau aktivitas perusahaan tersebut. Tujuan penelitian adalah untuk
menganalisis kesesuaian pelaporan dan pengungkapan aktiva tetap PT. Kemilau Nur
Sian. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian deskriptif ,yaitu
menganalisis dan menguraikan Laporan Keuangan dan Catatan Aktiva Tetap
2012,2013, dan 2014 yang diperoleh di PT Kemilau Nur Sian. Objek penelitian ini
dilaksanakan di Manado yakni PT. Kemilau Nur Sian yang berlokasi di Kompleks
Marina Plaza Blok A, No.22 – 24 di Manado Sulawesi Utara.Waktu penelitian yang
dibutuhkan kurang lebih 2 (dua) bulan. Dalam penelitian ini metode pengumpulan data
yang digunakan adalah : (1) Penelitian Lapangan (Field Research),
penelitian ini dilakukan dengan mengadakan survei langsung ke perusahaan yang
sedang diteliti dalam hal ini PT.Kemilau Nur Sian. (2) Riset Kepustakaan (Library
Research), penelitian ini untuk mendapatkan data yang sifatnya teoritis
melalui penelaahan pada teori – teori mengenai pelaporan dan pengungkapan
aktiva tetap. (3) Media Elektronik, penelitian ini diperoleh dari web browsing
sebagai pembelajaran dari beberapa sumber mengenai pelaporan dan pengungkapan
aktiva tetap. (4) Wawancara (Interview), peneliti melakukan wawancara
dengan divisi akuntansi perusahaan. Metode analisis dalam penelitian ini
menggunakan metode deskriptif yakni dalam memahami data, penulis
mengidentifikasi data tentang aktiva tetap PT. Kemilau Nur Sian. Hasil
penelitian ini adalah (1) Pelaporan
aktiva tetap di PT Kemilau Nur Sian belum memadai karena dalam neraca
perusahaan tidak melaporkan jenis-jenis aktiva tetapnya secara terpisah. (2)
Pengungkapan aktiva tetap di PT Kemilau Nur Sian belum memadai karena hanya
berupa lampiran daftar aktiva tetap dan penyusutan dan disertai catatan kaki
yang belum sepenuhnya mengungkapkan hal-hal yang harus diungkapkan dalam aktiva
tetap. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah : (1) Penulis menyarankan bagi
perusahaan untuk melaporkan secara terpisah jenis-jenis aktiva tetap di
neraca. (2) Sebaiknya entitas
menambahkan informasi seperti, pengkalasifikasian jenis-jenis aktiva tetap
berdasarkan perolehan (tanggal dan harga perolehan) serta umur manfaat dan
tarif penyusutannya pada lampiran daftar aktiva tetap. Dan catatan aktiva tetap
yang memadai harus diungkapkan seperti penurunan nilai aset, aset diklasifikasi
sebagai tersedia untuk dijual, akuisisi melaui kombinasi bisnis, dan jumlah
komitmen kontraktual dalam perolehan aktiva tetap.
Jurnal Publikasi Oleh Universitas Sam Ratulangi Manado, 2016.
REFERENSI :
Lourina Makaluas Jesella, dan Afandi Dhullo, 2016. “Analisis Pelaporan Dan Pengungkapan Aktiva Tetap Di PT. Kemilau Nur
Sian”. Jurnal EMBA Vol.4, No.1 Maret 2016, Hal. 364-374.
Universitas Sam Ratulangi Manado. (Diakses Pada, 19 Juni 2016. 15:55
WIB).
Penulisan ini adalah salah satu tugas untuk memenuhi mata
kuliah Akuntansi Internasional.
Ditulis Oleh : A. Putrisari
Dosen : Jessica Barus
Universitas Gunadarma
Tidak ada komentar:
Posting Komentar